Perhitungan Quick Count Pilpres 2014 Melalui Crowdsourcing

Setelah pemilu berlangsung ada beberapa pihak yang melakukan crowdsourcing pekerjaan membaca hasil scan formulir C1 menjadi data. Berikut adalah hasil sementara dari beberapa situs crowdsourcing tersebut beserta perhitungan margin of errornya.

Published
Categorized as Politics

Solusi Jalan Tengah Dari Masalah BBM Bersubsidi

Tahun 2003-2004, Presiden Megawati Sukarnoputri menghadapi masalah klasik, yaitu membengkaknya subsidi BBM. Harga bensin Premium saat itu adalah Rp 1810/liter dan cukup menggerogoti APBN kita. Harga tersebut ditetapkan pada 1 Januari 2003 dan bertahan sampai akhir kepemimpinan Megawati Sukarnoputri. Padahal, selama tahun 2001-2002, pemerintah selalu merevisi harga BBM pada hampir setiap bulannya. Mengapa dilakukan perubahan… Continue reading Solusi Jalan Tengah Dari Masalah BBM Bersubsidi

Indonesia Negara Kaya Minyak? Salah Besar!

Sewaktu saya dan teman-teman yang kurang lebih seangkatan duduk di bangku sekolah dasar, melalui beberapa mata pelajaran, kita semua semua diajarkan bahwa Indonesia adalah negara kaya raya. Indonesia digambarkan sebagai negara dengan sumber daya alam yang melimpah ruah. Ini lebih mendekati indoktrinasi ketimbang pelajaran menurut saya. Beberapa puluh tahun setelah indoktrinasi tersebut dilakukan, kini giliran… Continue reading Indonesia Negara Kaya Minyak? Salah Besar!

Roti dan Sirkus

Banyak yang tidak mengerti mengapa harga BBM selalu meningkat. Sebenarnya tidak sulit untuk dimengerti. Di luar fluktuasi yang terjadi dari waktu ke waktu, tren harga komoditas dalam jangka panjang bisa dipastikan akan meningkat. Alasannya [penduduk dunia selalu bertambah](http://en.wikipedia.org/wiki/World_population). Tanggal 9 yang lalu, populasi manusia di Bumi menyentuh angka [6.666.666.666](http://news.slashdot.org/news/08/05/09/1721239.shtml) untuk pertama kalinya. Sedangkan 80 tahun… Continue reading Roti dan Sirkus

Jeruk, MoU, Linux, dan Microsoft

Pada suatu hari saya pergi ke pasar untuk membeli jeruk. Di pasar saya temukan ada dua penjual yang menjual jenis jeruk yang sama. Bedanya, penjual A menghargai jeruknya Rp 1000/ons, sedangkan penjual B menghargai jeruknya Rp 2000/ons. Mengingat kualitas dan jenis jeruknya yang sama dengan penjual B, dan harganya yang lebih murah, maka tidak sulit… Continue reading Jeruk, MoU, Linux, dan Microsoft

Statistik Hak Veto

Hak veto di PBB adalah hak yang dimiliki lima negara pendiri PBB untuk menggagalkan sebuah resolusi. Jika satu negara menggunakan hak vetonya, maka resolusi tersebut menjadi batal walaupun jika seluruh negara lain menyetujuinya. Negara-negara yang memiliki hak veto adalah Amerika Serikat, Rusia (dulu dimiliki oleh Uni Sovyet), Republik Rakyat China (dulu dimiliki oleh Republik China),… Continue reading Statistik Hak Veto

Published
Categorized as Politics

Mein Kampf versi Israel: “Samson Blinded: A Machiavellian Perspective on the Middle East Conflict”

Hari ini saya menerima berkali-kali spam melalui [ICQ](http://www.icq.com) tentang buku yang satu ini. Karena penasaran dengan nada yang sangat keras, maka saya beranikan untuk mengunduh dan membaca buku ini, walaupun tentunya tidak dari sampul ke sampul :). Mungkin karena tulisannya yang keras dan kontroversial, penulis tidak berani mencantumkan nama pribadinya dan menggunakan nama samaran ‘Obadiah… Continue reading Mein Kampf versi Israel: “Samson Blinded: A Machiavellian Perspective on the Middle East Conflict”

Published
Categorized as Politics

Krisis Minyak Dunia dan Indonesia

Saat ini dunia sangat bergantung kepada minyak bumi sebagai sumber energi. Namun, minyak bumi ini adalah sumber energi yang tak dapat diperbaharui. Sedikit yang membantah bahwa minyak bumi suatu saat akan habis dan manusia akan terpaksa beralih ke jenis energi lainnya. Yang menjadi masalah kini bukanlah *apakah* minyak akan habis, tetapi *kapan* minyak akan habis.… Continue reading Krisis Minyak Dunia dan Indonesia

Dukung Kenaikan Harga BBM! (2)

Saat ini sedang ramai diributkan isu kenaikan BBM untuk kedua kalinya dalam tahun ini. Melanjutkan [tulisan saya terdahulu](https://priyadi.net/archives/2005/02/26/dukung-kenaikan-harga-bbm/), saya cuma ingin menegaskan bahwa kenaikan BBM bukanlah sesuatu yang bisa ditawar-tawar. Jika kita ingin Indonesia bangkit, maka subsidi BBM perlu dihapus! Berikut adalah beberapa pendapat saya tentang penghapusan subsidi BBM dalam bentuk tanya jawab.

Jangan Berkawan Dengan Orang Indon?

Sepertinya orang ‘Indon’, sebutan bagi orang Indonesia di negeri jiran Malaysia, termasuk kaum yang pantas dicurigai. Itu adalah bagian dari anjuran yang diberikan oleh Polis Diraja Malaysia. Dengan menggunakan mesin pencari [Google](http://www.google.com), saya dapat menemukan paling tidak [16 situs web](http://www.google.com/search?q=%22Jangan+berkawan+dengan+Orang+Indon%22&hl=en&lr=&ie=UTF-8&filter=0) yang memuat maklumat tersebut. Maklumat tersebut berisi 21 buah anjuran untuk menghindari pencurian, yang paling… Continue reading Jangan Berkawan Dengan Orang Indon?

Siti Nurhaliza Menjadi Duta Besar Malaysia di Indonesia?

Jika ada hal positif yang timbul akibat [sengketa Indonesia dan Malaysia mengenai Ambalat](https://priyadi.net/archives/2005/03/10/perang-ambalat-di-internet/), maka salah satunya adalah [kemungkinan pengangkatan Siti Nurhaliza sebagai duta besar Malaysia untuk Indonesia](http://www.detiknews.com/index.php/detik.read/tahun/2005/bulan/04/tgl/07/time/102014/idnews/336347/idkanal/10). Seperti yang diberitakan oleh [detikcom](http://www.detik.com): > Sejumlah petinggi Malaysia mengusulkan agar Siti diangkat menjadi Duta Besar Malaysia untuk RI. Ini diyakini bisa memperbaiki hubungan diplomatik kedua negara yang… Continue reading Siti Nurhaliza Menjadi Duta Besar Malaysia di Indonesia?

Himbauan Budi Rahardjo Kepada Cracker Indonesia dan Malaysia

Dari postingnya di [milis Teknologia](http://groups-beta.google.com/group/teknologia/browse_frm/thread/930a33baa224eae9/3e24ddabd4d03c36#3e24ddabd4d03c36) dan di [blog beliau](http://gbt.blogspot.com/2005/03/himbauan-kepada-hacker-cracker.html), Budi Rahardjo menghimbau kedua belah pihak untuk menghentikan pengrusakan terhadap situs-situs Indonesia dan Malaysia. Budi Rahardjo adalah pakar keamanan jaringan Indonesia dan pengelola [ID-CERT](http://www.cert.or.id) sebuah lembaga advokasi keamanan jaringan di Indonesia. Saya sendiri berpendapat bahwa kegiatan tersebut harus dipertanyakan motifnya, dan saya yakin kegiatan tersebut tidak… Continue reading Himbauan Budi Rahardjo Kepada Cracker Indonesia dan Malaysia